Resep Tumis Bakso Sosis Ayam Spesial


Loading...
Ngomongin masakan kreatif yang diolah dengan cara tumis memang tidak ada habisnya. Pasalnya, banyak bahan makanan yang dapat dimasak dengan cara tersebut.

Tak terkecuali bakso dan sosis ayam. Meski bumbu yang dipakai sederhana, tapi cita rasa menu yang cocok dinikmati pagi dan siang hari ini tetap spesial.

Ingin mencoba? Silakan simak resep tumis bakso sosis ayam spesia berikut ini. 


Bahan yang harus disediakan:
1. 5 buah bakso ayam, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
2. 3 batang sosis ayam, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
3. 2 bonggol brokoli, potong dengan ukuran dan bentuk sesuai selera.
4. Air putih secukupnya.
5. 1 buah cabai merah keriting, diiris tipis.
6. 2 buah cabai rawit, diiris tipis.
7. Mentega atau margarin secukupnya untuk menumis.

Bumbu yang harus disediakan:
1. 0,25 siung bawang bombay, diiris tipis.
2. 2 siung bawang putih, dimemarkan kemudian dicincang hingga lembut.
3. 1 sendok teh saus tiram.
4. 1 sendok makan saus tomat.
5. Kecap manis secukupnya.
6. Gula pasir, garam dan merica bubuk secukupnya.

Tips membuat atau mengolah resep tumis bakso sosis ayam spesial:
1. Gunakan sosis dan bakso dari jenis daging yang sama.
2. Jumlah cabai yang dipakai boleh disesuaikan selera.
3. Jenis sayuran yang dipakai boleh disesuiakan selera.


Cara untuk membuat atau mengolah resep tumis bakso sosis ayam spesial:
1. Panaskan mentega atau margarin hingga meleleh.
2. Tumis bawang bombay hingga layu.
3. Tambahkan bawang putih, tumis hingga matang dan harum.
4. Masukkan cabai, tumis hingga layu.
5. Tambahkan saus tomat, saus tiram dan kecap manis, aduk hingga tercampur rata.
6. Tuangkan air putih, masak hingga mendidih.
7. Masukkan bakso ayam dan sosis ayam, masak hingga setengah matang.
8. Tambahkan brokoli, masak hingga agak layu.
9. Masukkan gula paris, garam dan merica bubuk, aduk hingga semua bahan tercampur rata dan matang, matikan api kompornya. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep mie ayam bakso asam pedas serta resep sup tomat pedas gurih menggoda selera.
Hidangkan masakan kreatif ini dengan nasi putih hangat. Resep tumis bakso sosis ayam spesial ini setara buah 4 porsi sampai 6 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel