Resep Oseng-oseng Telur Puyuh Masak Kecap Manis Tanpa Cabai


Loading...
Oseng-oseng adalah kata lain dari tumis. Oleh masyarakat Jawa, ada banyak banyak bahan makanan yang dapat dimasak oseng-oseng. Tak terkecuali, telur puyuh rebus.

Nah, pada kesempatan ini, saya akan berbagi resep oseng-oseng telur puyuh masak kecap manis. Masakan ini tidak pedas, karena tanpa menggunakan cabai.


Bahan:
1. 50 butir telur puyuh rebus yang sudah dikupas cangkangnya.
2. 1 sendok makan udang ebi, seduh dengan air panas.
3. 300 mililiter air putih.
4. Minyak sayur secukupnya untuk menumis.

Bumbu yang harus disiapkan:
1. 4 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai halus.
2. 1 lembar daun salam.
3. Lengkuas seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.
4. Jahe seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.
5. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
6. 2 sendok makan kecap manis.
7. 1 siung bawang bombay, iris tipis.


Cara membuat:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan daun salam, udang ebi, lengkuas, dan jahe, tumis sampai harum. Tuangkan kecap manis, aduk rata. Masukkan telur puyuh, aduk (pelahan supaya telur tetap utuh) rata.
2. Tuangkan air putih, masak sampai mendidih. Tambahkan garam, gula pasir, dan lada putih bubuk, masak dengan api sedang sambil diaduk sesekali sampai meresap, angkat.
3. Pindah ke wadah saji, oseng-oseng telur puyuh siap dihidangkan.


Selain oseng-oseng telur puyuh, masih banyak masakan sejenis yang juga tak kalah enak. Seperti;
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel