Resep Masak Kikil Bumbu Kuning Spesial


Loading...
Kalau dimasak dengan komposisi yang tepat, kikil sapi juga dapat diolah menjadi masakan enak. Apalagi kalau kita tahu cara yang tepat untuk menghilangkan bau tak sedap kikil sapi sebelum diolah menjadi kuliner bercita rasa menjanjikan kelezatan.

Nah, di sini akan dibahas lengkap resep masak kikil bumbu kuning yang spesial. Simak baik-baik penjelasannya, supaya hasilnya memuaskan.

kikil bumbu kuning

Bahan untuk memasak kikil bumbu kuning spesial:
1. 300 gram kikil sapi, rebus, kemudian dipotong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera. Ini referensinya: cara menghilangkan bau kikil supaya enak dimasak.
2. 850 mililiter santan encer yang dibuat dari 0,5 butir kelapa.
3. 5 lembar kol, potong-potong.
4. 4 utas kacang panjang, potong-potong.
4. 1 buah wortel, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
5. 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis.

Bumbu masak kikil sapi:
1. 3 lembar daun jeruk, singkirkan tulang daunnya.
2. 1 lembar daun salam.
3. Lengkuas seukuran 1 sentimeter, dimemarkan.
4. 1 buah tomat merah, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.

Bumbu kuning untuk masak kikil sapi spesial:
1. Kunyit seukuran 3 sentimeter, dibakar.
2. 3 siung bawang putih.
3. 5 siung bawang merah.
4. Jahe seukuran 1 sentimeter.
5. 3 butir kemiri yang sudah disangrai.

Pelengkap:
1. 3 siung bawang merah, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian, goreng sampai berkulit.
2. 1 sendok makan bawang merah goreng.


Tips:
1. Pastikan bau tak sedap pada kikil sapi benar-benar sudah diminimalisir.
2. Tidak menutup kemungkinan untuk menambahkan kecap manis dan cabai rawit rebus yang digerus untuk memperkaya cita rasanya.


Cara masak kikil sapi bumbu kuning spesial:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
3. Tambahkan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas, tumis sampai harum dan bumbu halus matang.
4. Masukkan kol, wortel, dan kacang panjang, tumis sampai tercampur rata.
5. Tuangkan santan, masak sambil diaduk sampai mendidih, kecilkan api kompornya.
6. Masukkan potongan kikil sapi dan tomat merah, masak sambil diaduk sampai meletup-letup, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, tambahkan pelengkapnya, masak kikil bumbu kuning spesial sudah siap dinikmati.

Ingin tahu aneka referensi resep makanan khas Indonesia yang terbuat dari kikil, ini referensinya;
1. Resep sop kikil sederhana segar menggoda selera.
2. Resep mie kocok khas Bandung yang paling dicari.

Resep masak kikil sapi bumbu kuning spesial ini setara buat 7 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel