Ingin Gelas, Piring dan Peralatan Dapur Jadi Cling? Gunakan 2 Bahan dari Dapur Ini


Loading...
Noda yang ditumbulkan dari teh, kopi, dan masakan berlemak sering membuat jengkel ketika menempel di gelas, piring, atau peralatan dapur lainnya.

Pasalnya, sabun cuci yang biasa kita gunakan tak cukup mampu menghilangkan noda tersebut secara tuntas.

Celakanya, noda-noda tersebut kerap membuat mute masak maupun selera makan.


Terutama, buat sebagian orang yang sangat memperhatikan soal kebersihan. Rasanya, ingin segera menyingkirkan semua perkakas bernoda itu.

Tapi, jangan buru-buru membuangnya Bunda. Sebab, dengan 2 bahan dari dapur ini, Bunda bisa membersihkan noda yang terlanjur membekas di gelas, piring, dan peralatan dapur lainnya tersebut. Yaitu:

1. Soda kue


Bunda bisa memanfaatkan soda kue untuk menghilangkan noda membandel yang menhiasi gelas, piring, dan peralatan dapur lainnya. Caranya, dengan membubuhkan soda kue pada peralatan dapur yang bernoda. Gosok hingga nodanya hilang. Tapi, bila noda itu belum luntur juga. Tambahkan bahan yang kedua.

2. Air jeruk nipis


Untuk memaksimalkan upaya pertama, tambahkan air jeruk nipis pada area bernoda, kemudian gosok kembali hingga noda hilang. Setelah itu, bilas dengan air mengalir hingga bersih.

Untuk menjaga higienitasnya, setelah mengaplikasikan 2 bahan dari dapur tersebut, disarankan untuk tetap mencuci dengan sabun yang biasa Anda gunakan untuk mencuci gelas, piring, maupun peralatan dapur selama ini.

Mudah bukan? Aplikasikan 2 bahan dari dapur tersebut begitu ada noda yang menempel pada gelas, piring, dan peralatan dapur di rumah. Pasti cling kembali.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel