Resep Cara Membuat Tempe Goreng Tepung ala KFC Crispy


Loading...
Sensasi crispy ayam goreng KFC mamang banyak disuka oleh lidah orang Indonesia. Saking senangnya, apa-apa di goreng pakai tepung ala KFC, tak terkecuali tempe.

Buat yang tertarik juga mencoba untuk membuat tempe goreng tepung ala KFC yang crispy itu, pada kesempatan ini County Food akan membahasnya.

Simak uraiannya hingga tuntas agar hasilnya nanti memuaskan. Ini ulasannya.


Bahan:
1. 250 gram tempe, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. Minyak sayur untuk menggoreng.

Bahan pencelup:
1. 350 mililiter air es.

Bahan untuk membuat adonan pelapis (aduk rata):
1. 100 gram tepung terigu protein sedang.
2. 20 gram tepung maizena.
3. 1 sendok teh baking powder.
4. Garam dan lada putih bubuk secukupnya.
5. 1 sendok teh kaldu ayam instan.


Tips:
1. Air es sebagai bahan pencelup wajib digunakan.
2. Tempe yang digunakan harus sudah matang.
3. Sebagai pelengkapnya, Anda bisa menghidangkan tempe goreng tepung ala KFC crispy ini bersama sambal bawang dan lalapan. Referensi sambal bawang bisa Anda lihat di resep sambal bawang super pedas atau resep sambal bawang praktis pemicu selera.


Cara membuat tempe goreng tepung ala KFC crispy:
1. Celupkan tempe ke dalam air es, angkat.
2. Guling-gulingkan pada adonan pelapis.
3. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
4. Celupkan tempe ke dalam minyak sayur, goreng sambil dibolak-balik sampai berwarna cokelat kemasan, angkat, tiriskan.
5. Pindah ke wadah saji, tempe goreng tepung ala KFC crispy sudah siap disantap.

Mau tahu aneka masakan berbahan tempe yang tak kalah menyenangkan dari ini? Antara lain, resep mendol tempe masakan tradisional Jawa Timur atau resep tempe mendoan iris wortel dan daun bawang enak banget.

Resep tempe goreng tepung ala KFC crispy ini cukup untuk 4 orang.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel