Ini Dia Daftar Makanan Khas Bandung Paling Populer


Loading...
Jalan-jalan ke daerah Bandung, rasanya tak lengkap bila tidak mencicipi juga makanan khasnya. Kalau disebutkan satu per satu, mungkin ada ratusan jenis makanan atau masakan khas daerah Bandung.

Agar tak terlalu panjang lebar, berikut ini akan disajikan daftar masakan khas wilayah tersebut yang paling populer saja.

Yang pertama adalah Batagor yang merupakan singkatan dari bakso dan tahu goreng. Makanan ini biasanya disajikan dengan saus kacang yang terbuat dari kacang tanah yang ditumbuk, kemudian dicampur dengan gula merah dan bumbu-bumbu yang lain.


Bila ingin pedas, biasanya penjualnya juga menyediakan saus cabai. Adapun warung batogor yang ramai pengunjung berada di kawasan Jalan Kapo, Jalan Simpang Dago, Jalan Burangrang, Jalan Dr. Otten, Jalan Dr. Setiabudhi, Jalan Bojongloa dan Jalan Veteran.

Yang kedua adalah mie kocok. Dilihat dari namanya, menu masakan ini terdengar sederhana. Ya, memang seperti ini. Jenis mie yang satu ini memang dibuat secara sederhana. Mie telur dicampur dengan bakso dan kikil sapi, kemudian disiram dengan kuah yang terbuat dari kaldu daging sapi ditambah dengan bawang goreng dan jeruk purut atau jeruk nipis. Salah satu masakan khas Indonesia yang datangnya dari daerah Bandung ini terasa spesial karena kuahnya yang terasa begitu segar. Adapun warung penjual mie kocok yang cukup populer di daerah tersebut berada di kawasan Jalan Ahmad Dahlan atau juga dikenal dengan sebutan Jalan Banteng. Selain itu, ada satu lagi warung penjaul mie kocok yang juga populer, yaitu di kawasan Jalan Sunda.

Selanjutnya, atau yang ketiga adalah peuyeum atau tapai singkong. Hidangan ini terbuat dari singkong yang difermentasi sehingga teksturnya menjadi relatif empuk. Rasanya cenderung manis dan sedikit asam. Makanan ini biasanya diolah lagi menjadi berbagai menu camilan. Bila ingin mencicipinya, kalian bisa menuju ke kawasan Kampung Citatah, Cipatan, Kabupaten Bandung Barat.



Nah, itulah ketiga menu makanan khas daerah Bandung yang paling populer versi County Food. Selain sejumlah lokasi teresebut, sebenarnya masih ada beberapa tempat lain yang juga populer di daerah Bandung untuk mendapatkan batagor, mie kocok dan tapai singkong. Bila sudah sampai di Bandung, teman-teman bisa menanyakannya langsung ke penduduk lokal. Terima kasih telah membaca artikel wisata kuliner yang berjudul "Ini Dia Daftar Makanan Khas Bandung Paling Populer".
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel