Resep Ikan Layang Bumbu Kuning


Loading...
Resep kan layang bumbu kuning adalah salah satu menu seafood khas Indonesia. Bumbu kuning sendiri terdiri berbagai macam rempah yang sudah menjadi bumbu khas masakan Indonesia.

Tak sedikit masakan tradisional Indonesia yang menggunakan bumbu tersebut. Tengok saja resep daging ayam masak bumbu kuning atau resep ikan bandeng bumbu kuning (kunyit) spesial.


Meski bumbu yang digunakan hampir sama, tapi tetap saja setiap masakan menawarkan cita rasa khas tersendiri. Termasuk juga resep ikan layang bumbu kuning.


Bahan untuk memasak ikan layang bumbu kuning:
1. 500 gram ikan layang, bersihkan, dikerat.


2. 600 mililiter air putih.
3. Minyak sayur secukupnya untuk menumis dan menggoreng.

Bumbu yang dihaluskan untuk masak ikan layang bumbu kuning:
1. 2 butir kemiri yang sudah disangrai.
2. Kunyit seukuran 2 sentimeter.
3. Jahe seukuran 2 sentimeter.
4. 3 siung bawang putih.
5. 6 siung bawang merah.

Bumbu masak ikan layang bumbu kuning:
1. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
2. 1 sendok teh kaldu bubuk instan.
3. 1 lembar daun salam.
4. 3 lembar daun jeruk, singkirkan tulang daunnya.
5. 1 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
6. 1 sendok teh air jeruk nipis.
7. Lengkuas seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.
8. 4 keping mata petai, masing-masing dibelah menjadi 4 bagian.
9. 10 buah cabai rawit hijau utuh.


Tips:
1. Setelah dicuci bersih, ikan layang dibalur terlebih dahulu dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
2. Bila perlu, Anda boleh tidak menggoreng terlebih dahulu ikan layang sebelum dimasak dengan bumbu kuning.


Cara memasak ikan layang bumbu kuning:
1. Balur ikan layang dengan garam dan lada putih bubuk, diamkan selama 15 menit supaya meresap.
2. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
3. Masukkan ikan layang, goreng sampai matang, angkat, tiriskan, sisihkan.
4. Panaskan 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
5. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun salam, petai daun jeruk, serai, dan lengkuas sampai harum.
6. Tuangkan air putih, masak sampai mendidih.
7. Masukkan ikan layang yang tadi sudah digoreng, aduk rata.
8. Tambahkan garam, gula pasir, lada putih bubuk, serta kaldu bubuk instan, masak sambil diaduk sesekali sampai meletup-letup, angkat.
9. Pindah ke wadah saji, ikan layang bumbu kuning siap dinikmati. Simak juga resep gurami acar kuning atau resep asam padeh ikan kembung.

Resep ikan layang bumbu kuning ini setara buat 4 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel