Resep Misoa Goreng Kulit Lumpia Lebih Renyah dan Enak


Loading...
Pertama kali melihat cemilan ini adalah ketika jajan di pinggir jalan. Di antara deretan aneka gorengan yang dijajakan, rupanya ada yang menarik perhatian.

Bentuk mirip dengan lumpia semarang. Tapi, setelah digigit, ternyata isia adalah misoa yang biasanya digoreng dengan adonan tepung.


Rasanya menarik juga. Teksturnya lebih renyah dan itu memberikan sensasi tersendiri ketika menikmatinya.

Nah, pada kesempatan ini County Food akan mengulas resep cemilan atau kudapan yang satu ini. Resepnya diberi nama misoa goreng kulit lumpia lebih renyah dana enak.


Bahan:
1. 150 gram misoa, seduh dengan air panas, tiriskan.
2. 1 buah wortel, kupas, potong bentuk dadu kecil-kecil.
3. 2 butir telur ayam.
4. 1 utas daun bawang, iris tipis.
5. Minyak sayur untuk menggoreng.
6. 20 lembar kulit lumpia.

Bumbu:
1. 2 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
2. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
3. 1 sendok teh kaldu ayam instan.

Pelengkap:
1. Saus sambal.
2. Cabai rawit.


Tips:
1. Bila suka, Anda juga bisa menambahkan seledri dan udang cincang pada cemilan ini.
2. Pelengkap yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara membuat misoa goreng kulit lumpia lebih renyah dan enak:
1. Masukkan misoa ke dalam wadah untuk membuat adonan.
2. Tambahkan wortel, daun bawang, telur, dan semua bumbu yang sudah disiapkan, aduk sampai tercampur rata.
3. Masukkan ke dalam nampan tahan panas.
4. Susun di dalam panci pengukus yang sebelumnya sudah dipanaskan, kukus sampai matang (lebih kurang selama 20 menit), angkat, diamkan hingga suhunya turun, potong-potong.
5. Ambil satu potong, letakkan pada selembar kulit lumpia, lipat. Lakukan langkah ini hingga adonan habis.
6. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
7. Celupkan adonan misoa yang sudah dibungkus kulit lumpia ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai berwarna cokelat keemasan dan kering, angkat, tiriskan.
8. Pindah ke wadah saji, misoa goreng kulit lumpia sudah siap dinikmati.

Resep misoa kulit lumpia renyah dan enak ini cukup untuk 8 orang.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel