Jangan Kaget! Walau Sederhana Botok Udang Ini Lezat Banget. Begini Cara Membuatnya


Loading...
Kalau Anda orang Jawa, mungkin sewaktu kecil orang suka masak botok. Ya, kuliner tradisional ini diolah dari kelapa parut dan aneka bumbu. Terkadang, botok juga dicampur dengan udang dan petai cina.

botok udang sederhana

Meski sederhana, tapi rasa gurih kelapa parut dan bumbu yang kuat menjadikan kuliner ini terasa sungguh istimewa. Bahkan tak jarang, ada juga orang yang sampai menghabiskan nasi berpiring-piring hanya dengan lauk botok.

Nah, kali ini County Food akan mengulas resep masakan tradisional yang sederhana itu. Yuk simak!


Bahan:
1. 150 gram kelapa parut kasar.
2. 200 gram udang, jupas.
3. 20 gram petai cina.

Bumbu:
1. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
2. 1 buah tomat merah, potong-potong.
3. 2 lembar daun salam, sobek-sobek.
4. 4 siung bawang merah, dicincang sampai lembut.

Bumbu yang dihaluskan:
1. 2 siung bawang putih.
2. 4 siung bawang merah.
3. Kencur seukuran 1 sentimeter.
4. 2 butir kemiri yang sudah disangrai.
5. 4 buah cabai merah keriting.

Pelengkap:
1. Daun pisang untuk membungkus.
2. Lidi untuk menyemat.


Tips:
1. Ukuran udang yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2. Jumlah cabai yang dipakai boleh disesuaikan selera.


Cara membuat:
1. Masukkann kelapa parut ke dalam wadah.
2. Tambahkan semua bumbu yang sudah disiapkan, aduk sampai tercampur rata.
3. Ambil adonan botok secukupnya, letakkan pada selembar daun pisang, bungkus, semat dengan lidi.
4. Susun di dalam panci pengukus yang sudah dipanaskan, kukus sampai matang lebih kurang 30 menit, angkat, angin-anginkan, botok udang sudah bisa dinikmati.

Nah, dari penjelasan di atas, mudah diikuti kan? Yuk, langsung praktik.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel