Pakai Cara Ini, Ayam Goreng Mentega Buatanmu Pasti Jadi Super Lezat!


Loading...
Mau masak apa hari ini? Kalau punya rencana masak ayam, sepertinya resep ayam goreng mentega ini layak dijadikan referensi.

ayam goreng mentega

Sensasi kelezatan cita rasa serta aromanya sunggu bisa membuat perut jadi makin keroncongan. Yuk, simak ulasannya berikut ini!


Bahan:
1. 250 gram ayam, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 1 utas daun bawang, potong-potong.
3. 500 mililiter minyak sayur untuk menggoreng.
4. 100 gram mentega untuk menumis.

Marinasi:
1. 1 sendok teh air jeruk lemon.
2. 0,5 sendok teh garam.
3. 0,5 sendok teh garam.

Bumbu:
1. 2 siung bawang putih, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
2. 1 siung bawang bombay, iris tipis.
3. 0,25 sendok teh garam.
4. 0,25 sendok teh lada putih bubuk.
5. 0,25 sendok teh gula pasir.
6. 1 sendok makan kecap inggris.
7. 5 sendok makan kecap manis.


Tips:
1. Jika kesulitan mendapatkan jeruk lemon, Anda bisa menggunakan jeruk nipis.
2. Disarankan menggunakan ayam dari jenis ayam negeri atau ayam broiler karena lebih cepat empuk saat dimasak.


Cara membuat:
1. Lumuri potongan ayam dengan bumbu marinasi, diamkan selama 15 menit.
2. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
3. Masukkan potongan ayam ke dalam minyak sayur, goreng setengah matang, angkat, tiriskan, sisihkan.
4. Panaskan mentega sampai meleleh untuk menumis.
5. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum dan setengah matang.
6. Tambahkan kecap manis dan semua bumbu yang belum digunakan, masak dengan api kecil-sedang sampai meletup-letup.
7. Masukkan ayam goreng dan daun bawang, masak dengan cara diaduk sampai tercampur rata dan meresap, angkat.
8. Susun di wadah saji, ayam goreng mentega sudah siap dinikmati.

Saat masak ayam goreng mentega ini, aromonya sungguh sedap. Jadi, siapkan banyak nasi agar tak sampai kekurangan.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel