Resep Sate Ati Ampela Goreng Lezat


Loading...
Sate tak cuma yang dibakar, kemudian disiram dengan suas kacang atau bumbu kacang. Perlu diketahui, ada juga sate yang dibuat tanpa dibakar. Seperti, resep masakan yang akan dibahas County of Food pada kesempatan ini.

Namanya, resep sate ati ampela goreng lezat. Yang digunakan adalah ati ampela ayam. Silakan simak penjelasannya berikut ini.

sate ati ampela goreng

Bahan untuk membuat sate ati ampela goreng lezat:
1. 8 pasang ati ampela, rebus dengan 1 lembar daun salam dan jahe (2 sentimeter, dimemarkan) sampai matang, tiriskan, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 250 mililiter santan yang dibuat dari 0,25 butir kelapa.
3. Minyak sayur untuk menggoreng dan menumis.

Bumbu sate ati ampela goreng lezat:
1. 2 lembar daun salam.
2. 3 lembar daun jeruk, singkirkan tulang daunnya.
3. 2 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
4. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
5. Larutan air asam jawa yang dibuat dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air putih.

Bumbu yang dihaluskan:
1. 2 siung bawang putih.
2. 6 siung bawang merah.
3. Kunyit seukuran 2 sentimeter.
4. 3 butir kemiri yang sudah disangrai.


Tips:
1. Disarankan untuk menggunakan ati ampela masih segar.
2. Bila ingin pedas, Anda bisa menambahkan cabai pada bumbu yang dihaluskan.


Cara memasak sate ati ampela goreng lezat:
1. Panaskan 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun salam, daun jeruk, dan serai sampai harum dan bumbu halus matang.
3. Masukkan ati ampela, aduk sampai tercampur rata.
4. Tuangkan santan dan air asam jawa, masak sambil diaduk sampai matang dan meletu-letup.
5. Tambahkan garam, gula pasir, dan lada putih bubuk, masak sambil diaduk sesekali sampai meresap dan kuah mengental, angkat.
6. Tiriskan ati ampela, semat dengan lidi.
7. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
8. Goreng ati ampela yang sudah disemat sampai berminyak, angkat, tiriskan.
9. Susun di wadah saji, siram dengan sisa kuah santan kental, sate ati ampela goreng lezat sudah bisa dinikmati.

Resep sate ati ampela goreng lezat ini cukup untuk 8 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel