Resep Tahu Isi Sayuran Enak untuk Takjil Buka Puasa


Loading...
Tahu isi sayuran atau yang biasa juga disebut tahu susur adalah salah satu jenis gorengan yang paling banyak dicari sebagai cemilan takjil untuk buka puasa.

Rasanya unik karena ada perpaduan rasa segar dari aneka sayur dan gurih dari tahu serta tekstur renyahnya yang memberikan sensasi tersendiri.


Nah, pada kesempatan ini County Food akan. mengulas resep tahu isi sayuran yang enak untuk cemilan takjil buka puasa. Daripada berlama-lama, langsung saja simak yuk ulasan lengkap resep dan cara membuatnya hingga tuntas agar hasilnya memuaskan.


Bahan:
1. 10 buah tahu pong.
2. 1 buah wortel, iris bentuk korek api.
3. 100 gram tauge.
4. 100 gram kol, iris tipis
5. 2 utas daun bawang, iris tipis.
6. Minyak sayur untuk menggoreng dan menumis.

Bahan dan bumbu untuk membuat adonan pencelup (aduk sampai licin):
1. 100 gram tepung terigu protein sedang.
2. 2 sendok makan tepung sagu.
3. 175 mililiter air putih.
4. Garam dan kaldu ayam instan secukupnya.


Tips:
1. Jenis sayuran yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2. Gunakan minyak sayur dalam jumlah banyak saat menggoreng agar hasilnya lebih renyah.


Cara membuat tahu isi sayuran enak untuk takjil buka puasa:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis semua sayuran yang sudah disiapkan sampai agak layu, angkat.
3. Ambil sayuran secukupnya, masukkan ke dalam tahu pong.
4. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
5. Celupkan tahu isi ke dalam adonan tepung, angkat.
6. Masukkan ke dalam minyak sayur panas, goreng sampai matang dan berwarna coklat keemasan, angkat, dan tiriskan.
7. Susun di wadah saji, tahu isi sayuran sudah siap dihidangkan untuk takjil buka puasa bersama pangsit goreng sederhana dan es sarang burung fantasi.

Adapun resep tahu isi sayuran enak untuk takjil buka puasa ini cukup untuk 5 orang.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Tahu Isi Sayuran Enak untuk Takjil Buka Puasa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel