Resep Terong Bakar Sambal Terasi


Loading...
Terong bakar sambal terasi ini adalah salah satu kreasi resep masakan tradisional yang menawarkan rasa yang menyenangkan. Terlebih, bagi Anda yang suka makan masakan pedas, pasti bakal sangat suka.

Rasa terong bakar yang manis sangat pas dipadukan dengan sambal terasi yang tidak hanya pedas, tapi juga menawarkan sensasi gurih khas terasi udang. Nah, kuliner seperti ini tentulah sangat cocok dijadikan pelengkap untuk kuliner ayam bakar atau ikan goreng.


Daripada berlama-lama, langsung saja simak ulasan lengkap resep terong bakar sambal terasi berikut ini hingga tuntas agar hasilnya memuaskan.


Bahan:
1. 2 buah terong, masing-masing dibelah menjadi 2 bagian.
2. 1 sendok makan minyak sayur.

Sambal terasi:
1. 1 siung bawang putih.
2. 3 siung bawang merah.
3. 1 buah tomat merah, goreng sampai layu dan berminyak.
4. Garam dan kaldu ayam instan secukupnya.
5. 6 buah cabai merah keriting.
6. 3 buah cabai rawit merah.
7. 1 sendok teh terasi matang (dibakar/digoreng).


Tips:
1. Jenis terong yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Selain menggunakan arang, Anda juga bisa menggunakan teflon untuk membakar.


Cara masak terong bakar sambal terasi:
1. Siapkan semua bahan sambal terasi pada cobek, ulek sampai halus dan lembut, sisihkan.
2. Panaskan minyak sayur pada teflon.
3. Bakar terong sampai layu, angkat.
4. Letakkan terong bakar di atas sambal terasi, terong bakar sambal terasi sudah siap dihidangkan.

Adapun resep terong bakar sambal terasi ini cukup untuk 4 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Terong Bakar Sambal Terasi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel