Resep Martabak Isi Telur dan Tumis Ayam Pedas


Loading...
Martabak telur adalah salah satu makanan yang dapat dijadikan sebagai lauk maupun cemilan. Tambah lezat jika dihidangkan bersama acar dan cabai rawit.

Variannya pun beragam. Terlebih jika menyinggung martabak rumahan. Biasanya yang dipilih sebagai bahan kulitnya adalah kulit lumpia. Selain karena renyah jika digoreng, juga lebih mudah untuk diaplikasikan.


Nah, pada kesempatan ini County Food akan mengulas satu lagi martabak telur rumah. Kali ini yang dijadikan isian adalah ayam pedas. Yuk, langsung simak!


Bahan:
1. 20 lembar kulit lumpia.
2. 4 butir telur ayam.
3. 4 utas daun bawang.
5. Garam dan lada putih secukupnya.
6. Minyak sayur untuk menumis dan menggoreng.

Bahan untuk membuat isian ayam pedas:
1. 100 gram daging ayam cincang.
2. 4 siung bawang putih, dihaluskan.
3. 4 siung bawang merah, dihaluskan.
4. 1 siung bawang bombay, dicincang sampai lembut.
5. 1 sendok teh kaldu ayam instan.
6. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya
7. 1 sendok makan kecap manis.
8. 1 buah cabai rawit merah.
9. 2 buah cabai merah keriting.


Tips:
1. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2. Gunakan minyak sayur dalam jumlah minyak banyak untuk menggoreng.
3. Jika cepat gosong, tambahkan sedikit air putih.


Cara membuat martabak telur dan ayam pedas:
1. Panaskan 2 sendok minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis bawang bombay sampai harum.
3. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan, tumis sampai harum.
4. Masukkan ayam, tumis sampai berubah warna.
5. Tambahkan semua bumbu yang belum digunakan, tumis sampai tercampur rata dan matang, angkat.
6. Masukkan telur ayam ke dalam wadah, garam, dan lada putih bubuk, kocok sampai tercampur rata.
7. Tambahkan tumisan ayam pedas, aduk sampai tercampur rata.
8. Ambil secukupnya, letakkan pada selembar kulit lumpia, lipat.
9. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
10. Masukkan kulit martabak yang tadi sudah diberi isian, goreng sampai matang dan berwarna coklat keemasan, angkat, kemudian tiriskan.
11. Pindah ke wadah saji, martabak telur ayam pedas sudah siap dihidangkan bersama rolade ikan tenggiri dan teri jengki cabe ijo dan petai.

Adapun resep martabak isi telur dan ayam pedas ini cukup untuk 4 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Martabak Isi Telur dan Tumis Ayam Pedas"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel