Resep Sambal Udang Rebon Basah Enak Bikin Ketagihan!


Loading...
Ngomongin sambal memang seolah tiada habisnya. Pasalnya, ada berbagai varian sambal yang menawarkan sensasi rasa tersendiri.

Satu lagi resep sambal yang wajib Anda tahu. Yaitu, resep sambal udang rebon basah. Cita rasanya benar-benar enak, dan bisa bikin Anda ketagihan.


Daripada berlama-lama, langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut ini!


Bahan:
1. 100 gram udang rebon basah (segar).
2. Minyak sayur untuk menumis.

Bumbu:
1. 1 siung bawang putih.
2. 3 siung bawang merah.
3. 1 buah tomat merah.
4. 8 buah cabai merah keriting.
5. 8 buah cabai rawit merah.
6. Garam dan gula pasir secukupnya.


Tips:
1. Tambahkan sedikit air supaya tidak gosong.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara memasak sambal udang rebon basah enak bikin ketagihan:
1. Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai, dan tomat.
2. Tuang 6 sendok makan minyak sayur ke wajan untuk menumis.
3. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, tumis sampai harum.
4. Tambahkan udang rebon dan semua bumbu yang belum digunakan, masak sampai harum dan matang, angkat.
5. Pindah ke wadah saji, sambal udang rebon basah enak bikin ketagihan sudah siap dihidangkan bersama ikan mas goreng kering spesial dan mie goreng seafood khas India.

Adapun resep sambal udang rebon basah enak bikin ketagihan ini cukup untuk 3 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Sambal Udang Rebon Basah Enak Bikin Ketagihan!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel