Resep Bandeng Goreng Bumbu Pedas Bikin Ketagihan


Loading...
Bandeng merupakan salah satu ikan yang cukup mudah dijumpai di Indonesia. Pasalnya, ikan ini tak bergantung dengan musim. Persediaannya hampir ada sepanjang tahun. Selain itu juga karena petani budidaya bandeng juga cukup banyak dan menyebar di seantero Indonesia.

Nah, bagi kalian ayang suka makan ikan bandeng, County Food punya satu lagi varian resepnya. Namanya, resep ikan bandeng goreng bumbu pedas.


Kelezatan cita rasanya dijamin bikin lidah Anda ketagihan. Yuk, langsung simak!


Bahan:
1. 500 gram ikan bandeng segar, bersihkan.
2. Minyak sayur untuk menggoreng.

Bumbu pedas (dihaluskan):
1. 3 siung bawang putih.
2. 3 siung bawang merah.
3. 0,5 sendok teh ketumbar.
4. Garam dan lada putih bubuk secukupnya.
5. 10 buah cabai merah keriting.
6. 4 buah cabai rawit merah.


Tips:
1. Sebelum dibumbui, lumuri ikan bandeng dengan air jeruk nipis atau lemon untuk mengurangi bau amis.
2. Simak dulu tips menghilangkan duri ikan bandeng.
3. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.


Cara memasak ikan bandeng goreng bumbu pedas bikin ketagihan:
1. Lumuri ikan bandeng dengan bumbu pedas yang sudah dihaluskan, simpan di dalam kulkas selama 30 menit.
2. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
3. masukkan ikan bandeng yang sudah dilumuri bumbu ke dalam minyak sayur panas, goreng sampai matang dan berwarna coklat keemasan, angkat, kemudian tiriskan.
4. Susun di wadah saji, ikan bandeng goreng pedas bikin ketagihan sudah siap dihidangkan bersama tumis wortel dan aneka sayur serta sayur tahu santan bumbu kuning iris cabai hijau.

Adapun resep ikan bandeng goreng bumbu pedas bikin ketagihan ini cukup untuk 3 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Bandeng Goreng Bumbu Pedas Bikin Ketagihan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel