Resep Donat Kentang Praktis Awet Empuknya dan Dijamin Berhasil


Loading...
Donat kentang adalah salah satu jenis kue yang terbuat dari campuran adonan tepung dan kentang kukus. Teksturnya empuk dan mengembang.

Donat biasa dihidangkan dengan aneka topping. Mulai dari yang hanya ditabur gula halus hingga ditaburi meises atau dicelup ke dalam cairan coklat.

Tak heran jika, kue basah ini banyak yang suka. Selain rasanya yang enak, pastinya juga karena banyak varian topping-nya.

resep donat kentang praktis awet empuknya dan dijamin berhasil
donat kentang praktis

Kalau selama ini Anda biasa beli jika ingin makan donat, sekarang Anda bisa lho bikin sendiri. Nah, pada kesempatan ini County Food akan mengulas resep donat kentang yang praktis.

Jika diaplikasikan dengan tepat, maka dijamin Anda akan berhasil membuat donat kentang yang memiliki tesktur empuk yang awet dan enak. Soal topping-nya, bisa dipilih sesuai selera.


Bahan kering:
1. 0,5 kilogram tepung terigu protein tinggi.
2. 50 gram susu bubuk.
3. 11 gram ragi instan.
4. 100 gram gula pasir.
5. 0,5 sendok teh garam.

Bahan basah:
1. 200 gram kentang yang sudah dikukus, kemudian dihaluskan selagi masih panas.
2. 75 gram mentega.
3. 4 butir telur, gunakan kuning telurnya saja.
4. 100 mililiter air dingin.


Tips:
1. Pastikan tepung terigu yang digunakan adalah tepung terigu protein tinggi. Jenis tepung ini yang membuat tekstur donat nanti menjadi empuk.
2. Jumlah gula pasir yang digunakan boleh disesuaikan selera.
3. Pastikan minyak yang digunakan untuk menggoreng tidak terlalu panas dan gunakan api kecil saat menggoreng agar matang merata dan tidak gosong.
4. Untuk mendapatkan tesktur donat yang awet empuknya, Anda wajib menggunakan kentang. Kentang juga digunakan untuk membuat kulit onde-onde isi kacang hijau agar tekstur empunya juga awet.


Cara membuat donat kentang praktis awet empuknya dan dijamin berhasil:
1. Kecuali garam, masukkan semua bahan kering ke dalam wadah untuk mulai membuat adonan donat kentang, aduk sampai tercampur rata.
2. Satu per satu sambil diuleni, masukkan kentang, kuning telur, dan air dingin, uleni sampai tercampur rata dan kalis.
3. Tambahkan garam dan mentega, uleni kembli sampai elastis, dan tutup dengan lap kering, kemudian diamkan selama 15 menit agar adonan mengembang.
4. Bagi adonan menjadi beberapa bagian kecil (masing-masing lebih kurang 15 gram), bulatkan, dan diamkan kembali selama 20 menit agar mengembang.
5. Pipihkan, dan buat lubang tepat di bagian tengahnya, atau dicetak dengan cetakan kue dengan bentuk sesuai selera, diamkan sebentar.
6. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
7. Masukkan adonan donat kentang yang sudah dibentuk atau dicetak ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai matang dan berwarna cokelat keemasan, angkat, dan tiriskan.
8. Setelah suhunya dingin, beri aneka topping sesuai selera, donat kentang sudah siap dihidangkan sekaligus dinikmati bersama kue brownies praktis dan kue bolu pisang kukus.

Praktis banget, bukan cara bikinnya? Selamat mencoba!
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Donat Kentang Praktis Awet Empuknya dan Dijamin Berhasil"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel