Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning Homemade Rasanya Dijamin Enak


Loading...
Meski dibuat dengan bumbu rumahan sederhana, tapi ayam goreng bumbu kuning tetap saja memiliki penggemar setia. Buktinya, meski sudah banyak varian ayam goreng, seperti ayam goreng tepung KFC dan ayam goreng geprek, masih banyak orang yang menyukai ayam goreng bumbu kuning.

Dengan resep ayam goreng bumbu kuning homemade ini, Anda juga bisa membuat ayam goreng yang rasanya dijamin enak. Anda dan keluarga pasti tergila-gila dengan rasanya.

Ayam goreng seperti ini paling cocok disantap bersama sambal tempe bumbu kencur atau sambal terasi khas Sunda dengan cah bayam bumbu bawang atau sayur asem jagung putren kuah bening sebagai menu pendampingnya. Sudah terbayang bukan, kelezatannya seperti apa? Yuk, simak ulasan lengkap resepnya berikut ini.

resep ayam goreng bumbu kuning homemade rasanya dijamin enak
ayam goreng bumbu kuning

Bahan:
1. 1 ekor (lebih kurang 1 kilogram) ayam, potong menjadi 12 bagian.
2. 500 mililiter air putih.
3. Minyak sayur untuk menggoreng.

Bumbu:
1. 1 lembar daun salam.
2. 1 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
3. Lengkuas seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.

Bumbu dihaluskan (bumbu kuning):
1. 5 siung bawang putih.
2. 7 siung bawang merah.
3. Kunyit seukuran 3 sentimeter.
4. Garam dan lada putih bubuk bubuk secukupnya.
5. 2 butir kemiri.
6. 1 sendok teh ketumbar.


Tips:
1. Jenis ayam yang digunakan boleh apa saja disesuaikan selera. Namun, jika menggunakan ayam kampung atau ayam merah, sebaiknya tambah takaran air, karena prose masak agar dagingnya empuk lebih lama.
2. Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, gunakan teknik deep fried.
3. Gunakan api sedang untuk menggoreng agar tidak cepat gosong.
4. Sebelum diolah, balur potongan ayam dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.


Cara memasak ayam goreng bumbu kuning homemade rasanya dijamin enak:
1. Balur potongan ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan.
2. Tambahkan daun salam, serai, dan lengkuas, aduk sampai tercampur rata, kemudian simpan di dalam kulkas selama 30 menit.
3. Setelah siap, tuangkan air putih, rebus sambil diaduk sesekali sampai daging ayam matang, empuk, dan bumbu mersap, angkat.
4. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
5. Masukkan potongan ayam yang tadi sudah dimasak dengan bumbu kuning ke dalam minyak sayur panas, goreng sampai berwarna cokelat keemasan, angkat, dan tiriskan.
6. Susun di wadah saji, ayam goreng bumbu kuning homemade yang rasanya dijamin enak sudah siap dihidangkan bersama cumi goreng daun jeruk dan sayur sop bakso kuah bening.

Adapun resep ayam goreng bumbu kuning homemade rasanya dijamin enak ini cukup untuk 12 porsi.
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning Homemade Rasanya Dijamin Enak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel