10 Resep Masakan Wajib Ada Saat Idul Fitri, Mana yang Ingin Anda Masak?


Loading...
Hari Raya Idul Fitri (Lebaran) adalah hari suci bagi umat Muslim, di mana mereka merayakan hari kemenangan setelah sebulan penuh menahan nafsu di Bulan Ramadhan. Nah, di hari spesial ini biasanya umat Muslim merayakannya dengan berbagai hidangan lezat menggoda selera.

Karena di Indonesia memiliki banyak suku bangsa, maka makanan atau masakan yang mereka masak juga beragam. Berbagai masakan spesial ini tentunya adalah masakan khas dari daerah mereka masing-masing.


Nah, pada kesempatan ini County Food berusaha untuk merangkum 10 resep masakan khas yang wajib ada saat Hari Raya Idul Fitri. Dan, semoga dengan ini Anda bisa memberikan inspirasi kepada Anda berkait dengan masakan apa yang akan Anda masak saat merayakan Lebaran nanti. Yuk simak!

1. Opor ayam atau bebek

opor bebek

Buat kalian orang Jawa, pasti tak akan melupakan opor ayam saat Lebaran. Biasanya menu opor ini disantap dengan ketupat (resep cara membuat ketupat pulen empuk dan enak) atau lontong (cara membuat lontong agar tak cepat basi). Nah, bila Anda berencana masak opor ayam untuk Lebaran nanti, silakan simak resep opor ayam kuah kuning lebih gurih dan sedap atau simak resep opor ayam pedas spesial. Dan, jika ingin membuat opor bebek, referensinya ada pada resep opor bebek kuning gurih empuk tidak amis lezat banget.

2. Sambal goreng kentang ati ampela

sambal goreng kentang ati ampela

Di beberapa tempat, opor ayam atau opor bebek yang dibuat untuk merayakan Lebaran biasanya juga disantap bersama sambal goreng kentang ati ampela. Cita rasa pedas, manis, dan gurih dari masakan ini semakin melengkapi kelezatan cita rasa opor ayam atau opor bebek. Simak ulasan lengkap pada resep sambal goreng ketang ati ampela ayam kuah santan pedas.

3. Rendang daging

rendang daging

Sama halnya dengan masyarkat Jawa, masyarakat Padang juga tak akan meninggalkan masakan khasnya saat merayakan Lebaran. Masyakat Padang biasanya akan membuat rendang daging khas Padang. Jenis daging yang digunakan pun bisa disesuaikan selera. Simak referensi resepnya di resep rendang daging khas Padang spesial atau resep rendang bebek khas Padang, atau resep rendang daging ayam istimewa.

4. Gulai

gulai kepala ikan

Selain rendang ada juga resep gulai yang menjadi masakan wajib ada saat merayakan Idul Fitri. Sama halnya dengan rendang, bahan utama untuk masak gulai juga dapat disesuaikan selera, mulai dari ikan (resep gulai kepala ikan nila nikmat), daging sapi (resep gulai daging sapi istimewa menggoda selera), ayam (resep gulai ayam seenak di rumah makan Padang), hingga kambing resep gulai kambing istimewa. Selain dengan nasi putih hangat, gulai juga enak disantap dengan lontong atau ketupat lho!

5. Kari

kari/kare daging

Kari atau kare juga menjadi masakan wajib ada saat Lebaran tiba. Sepintas, presentasi kari dan gulai hampir sama. Yang membedakan adalah rasanya. Cita rasa kari lebih kaya dan sedikit pedas karena banyak menggunakan rempah dan sedikit cabai yang dihaluskan. Jika tertarik masak kari sebagai hidangan spesial Lebaran, silakan simak resep daging kambing bumbu kare pedas, resep kari ikan tongkol istimewa, atau resep kari daging sapi menggoda selera.

6. Nasu likku

nasu likku

Masakan yang satu ini mungkin terdengar anek, tapi tidak bagi masyarakat bugis atau Makassar. Nasu likku adalah masakan khas masyarakat suku bugis dan daerah Makassar. Bahan utama yang digunakan biasanya adalah ayam. Jika berniat untuk membuat nasu likku untuk merayakan Lebaran bersama keluarga Anda bisa menyimak referensinya pada resep ayam masak nasu likku khas Makassar.

7. Telur Balado

balado telur

Kuliner lain yang wajib ada saat Lebaran adalah telur balado. Masakan tradisional ini menonjolkan cita rasa pedas, gurih, manis dan asin. Simak resep telur bebek versus ayam balur sambal balado spesial.

8. Coto Makassar

coto Makassar

Selain nasu likku, masyarakat Makassar juga punya satu lagi resep masakan khas yang wajib ada saat Lebaran. Yaitu coto. Bahan utama yang biasa digunakan untuk masak coto adalah daging dan jeroan sapi. Simak ulasan lengkap resepnya pada resep coto Makassar autentik. Tapi, buat kalian yang ingin membuat coto ayam, simak ulasan resepnya pada resep coto ayam sederhana lezat menggugah selera. Sama seperti opor ayam atau opor bebek, coto juga dihidangkan bersama potongan ketupat.

9. Semur

semur ayam

Masakan wajib ada saat Lebaran lainnya adalah semur. Meski memiliki nama yang sama, namun semur di beberapa daerah berbeda satu sama lain. Ada semur yang menawarkan kuah segar. Tapi, ada juga semur yang menawarkan kuah kental. Tapi, semuanya tetap menonjolkan cita rasa manis dan gurih. Jika berniat masak semur, simak dulu resep semur ayam khas Medan (lebih gurih ketimbang semur umumnya) atau resep ayam masak semur.

10. Rica-rica

rica-rica ayam

Yang terakhir adalah rica-rica. Masakan ini sangat cocok buat Anda yang suka masakan pedas. Jika berencana masak rica-rica, sepertinya beberapa resep ini bisa Anda jadikan referensi. Yaitu, resep rica-rica ayam kampung kemangi sedap dan resep ikan layang masak sambal rica-rica.

Selain 10 masakan tersebut, sebenarnya masih banyak lagi aneka masakan khas yang biasa dihidangkan sebagai menu santap bersama saat Hari Raya Idul Fitri tiba. Namun, setidaknya 10 macam masakan yang telah disebutkan pada kesempatan ini bisa memberikan inspirasi bagi Anda. Semoga bermanfaat!
Loading...

loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "10 Resep Masakan Wajib Ada Saat Idul Fitri, Mana yang Ingin Anda Masak?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel